Spesifikasi Dell Latitude 3350 Core i5 Gen5 ram 8GB SSD 128 GB

Jual Dell Latitude 3350 i5 Gen 4th Ram 4Gb Hdd 500agb Mulus - Jakarta Barat  - AssaComp | Tokopedia
                                                      source gambar : blibli.com

Kalo kalian lagi cari laptop yang harga yang menengah kebawah, mungkin dell adalah solusinya karena selain spesifikasi yang lumayan fiturnya juga sudah bisa bersaing dengan vendor lain. Mungkin kalau dibandingkan sama Asus dengan ROG nya, Apple engan Macbooknya, Samsung Dengan galaxy Book nya.

Ya kemungkinan masih bisa bertahan dengan hantaman spesifikasi dari vendor tersebut. Tapi tidak ada yang tidak mungkin bahwa dell juga akan menyaingi semua brand papan atas.

Kita mulai saja kali ini kita kedatangan Laptop Dell Latitude 3350 dengan harga kisaran 4 jutaan saja. Aku rasa harga ini memang cocok untuk kelas-kelas seperti mahasiswa, pekerja kantor,anak sekolah dan pekerjaan-pekerjaan yang tidak terlalu berat seperti Gaming atau editing tingkat film.

Karena seri ini memang bukat ditargetkan ke hal-hal dengan kategori itu, dell lebih focus ke kategori untuk Pendidikan atau pekerjaan ringan.

Dengan harga 4 jutaan kamu bisa mendapatkan laptop Dell Latitude 3350 dengan ram 8 Gb dan SSD 128 GB, kalo buat anak sekolah sih ini sudah lebih dari cukup. Untuk layarnya sendiri berukuran 13,3 inch yang lumayan berkualitas. Untuk resolusi layarnya sendiri yaitu 1366 x 768 Piksel dengan aspek rasio 16:9 dan Kecerahan yang maksimal dengan 200 cd/m². lumayan lah.

Lalu masuk ke bagian display dari Dell 3350 ini, menurut saya lumayan simple dan standar, tanpa adanya bagian yang mencolok pada bagian design nya.

Kalo misalkan Asus ROG sangat karakteristik dengan LED Light RGB nya dengan High Tech Quality Design nya dan Macbook Air dengan desain Solid dan premiumnya. Namun pada dell ini saya kira ya biasa saja, standar laptop. Ukuran laptopnya sendiri yaitu 330,9 x 243,2 x 34 milimeter dengan berat 1,8 Kg ya memang benar-benar standar sih.

Untuk system operasinya sendiri menggunakan windows 10 pro 64 Bit, ini keren sih bisa kompatibel dan optimal menjalankan OS windows 10. Nah yang paling aku suka sih dari prosesornya yang sudah menggunakan prosesor Intel Core i5 5200U yang sudah dipastikan memiliki kinerja yang lumayan cepet dan optimal.

Port yang standar yaitu USB Port, LAN Port, HDMI dan mini display. Yaahh standar lah dibandingkan dengan macbook Air yang hanya memiliki USB Type C port saja. Tapi ini sudah lengkap sih kalo untuk pekerja kantor dan mahasiswa.

Satu lagi dari dell yaitu sudah dilengkapi web camera dan wifi, itu kebutuhan premier yang harus ada sih menurut saya. Pada bagian baterai nih, dell 3350 ini memiliki kapasitas sekitar 3000mAh dengan daya tahan sampai 13 jam, dan jenis baterai yang digunakan adalah lithium ion.

Kalo digunakan untuk browsing dan penggunaan standar lainnya mungkin kalau digunakan untuk bermain game,editing dan nonton sepertinya kisaran 10 jam.

Apa lagi ya yang belum di ulas pada dell latitude 3350 ini, hmmmm, Sepertinya sudah. Ya kalo kalian nyari spesifikasi dengan kebutuhan gaming, editing, atau membutuhkan pekerjaan yang berat aku rasa dell bukan solusi mungkin kalian bisa cari seri lain dari dell yang spesialis dengan yang kamu butuhkan atau cari brand lain.

Tapi kalau kamu cari laptop yang buat Pendidikan, mahasiswa, pekerjaan kantor dan pekerjaan ringan mungkin dell 3350 ini menjadi solusi terbaik, karena seri ini memang ditargetkan kepada orang-orang terebut.